Jumat, 07 April 2017

Tes Kuat Tekan Beton

Dewasa ini material beton banyak digunakan sebagai bahan utama pembangunan rumah tinggal, gedung bertingkat tinggi, infrastruktur jembatan, jalan raya dan sejenisnya. 

  

Ada macam-macam jenis beton berdasarkan kuat tekanya, Kekuatan tekan beton adalah beban persatuan luas yang menyebabkan beton hancur.  oleh karena itu dalam penggunaanya perlu dicari berapa nilai kuat tekan betonnya agar sesuai dengan kebutuhan struktur yang direncanakan. cara mengetahuinya juga cukup mudah, disini coba kita uraiakan sebuah cara tes kuat tekan beton. Percobaan ini bertujuan untuk menentukan kekuatan tekan beton berbentuk kubus dan silinder, percobaan ini bisa dibuat dan dirawat (cured) di laboratorium.

PROSEDUR PENGUJIAN BETON :

1.Ambil benda uji yang akan ditentukan kekutan tekanan dari bak perendam, kemudian bersihkan dari kotoran yang menempel dengan kain pelembab. benda uji dapat menggunakan bentuk kubus ukuran 15cm x 15 cm atau silinder diamter 15 cm dengan tinggi 30 cm.

2.Tentukan berat dan ukuran benda uji.

3.Letakkan benda uji pada mesin secara sentries. sesuai dengan tempat yang tepat pada mesin tes kuat tekan beton.

4.Jalankan benda uji atau mesin tekan dengan penambahan beban konstan berdasar 2 sampai 4 kg/cm2 per detik.

5.Lakukan pembebanan sampai benda uji menjadi hancur dan catatlah beban maksimum yang terjadi selama pemeriksaan benda uji.

6.Pengujian kuat tekan beton ini dilakukan pada saat beton berumur 3,7,14 dan 28 hari lalu diambil rata-rata.

7.Untuk menghitung kekuatan beton pada umur hari kesekian dapat membaca artikel yang khusus membahas tentang tabel konversi beton umur 3 sampai dengan 28 hari.

8.Beton yang sering digunakan untuk pekerjaan bangunan antara lain K-225, K-250, K-300, K-350, K-400, K-450, K-500 dan berbagai ukuran kuat tekan lain menyesuiakan dengan kebutuhan kekuatan struktur.

Related Posts:

  • Pengelompokan Alat Berat (Alat Pemancang Tiang) Pengelompokan Alat Berat (Alat Pemancang Tiang) 1.Drop Hammer Merupakan alat pemancang tiang yang cara kerjanya adalah pertama-tama palu berat yang … Read More
  • Mengenal Cat BesiCat besi yang ada di pasaran terdapat lima jenis, yaitu cat alkyd sintetik, cat aluminium, cat epoxy, cat duco, dan cat efek. 1. Cat Alkyd Sintetik … Read More
  • Perawatan Pagar TembokDinding yang terletak di luar ruangan dan langsung terkena hujan serat sinar matahari akan mudah terkena jamur dan lumut. Jamur berupa bintik - bintik… Read More
  • Mengenal Profesi KontraktorSecara umum kontraktor bisa didefinisikan sebagai orang yang proses kerjanya terikat oleh kontrak. Tentu saja pekerjaan ini disesuaikan dengan tenggat… Read More
  • Pondasi Dangkal Pondasi jenis ini biasanya dilaksanakan pada tanah dengan kedalaman tanah tidak lebih dari 3 meter atau sepertiga dari dari lebar alas  po… Read More

2 komentar:

  1. Ayo ikuti kontes SEO di itu99 dengan total HADIAH Rp.30.000.000


    Pendaftaran dimulai pada tanggal 22 Januari 2018
    Pendaftaran berakhir pada tanggal 22 April 2018
    Pemenang akan diumumkan pada tanggal 7 Mei 2018
    Hadiah akan dibagikan pada 8 Mei 2018

    Untuk info lebih lanjut, klik link ini : www.itu99(dot)org/kontes/

    BalasHapus